Login or Register Skin - Body - Anti Aging - Hair - Spa
SERVICE
 

 

TESTIMONIALS
 
From : Cindy
Saya seorang mahasiswi, usia 20 tahun Bulu ketiak saya tebal dan ...
» Selanjutnya
 
From : Novita
Saya seorang karyawati,usia 26 tahun. Sejak 3 tahun yang lalu saya ...
» Selanjutnya
 
From : Merry
Saya seorang ibu RT, dulu saya mengalami kegemukan (BB: 65kg) ...
» Selanjutnya
 
 
 
Artikel

sebagian orang mungkin memilih diet sebagai kunci untuk menurunkan berat badan dan menjaga berat badan tetap ideal. Namun selain itu berolahraga juga bisa membantu menjaga berat badan tetap ideal. Tetapi jika tidak bisa mengontrol nafsu makan dan mengkonsumsi segala makanan yang tinggi kalori, tidak dipungkiri tubuh akan berubah menjadi gemuk. Pilihlah makanan yang berkalori rendah untuk menjaga berat badan tetap ideal, seperti berikut ini

Apel
Buah apel yang rendah kalori bisa membantu Anda dalam menjaga berat badan agar tetap ideal. Sebaiknya mengkonsumsi sebutir buah apel setiap hari. Apel juga bermanfaat untuk membakar alori dalam tubuh.

 Asparagus
Asparagus dipercaya sebagai sayuran pengusir lemak. Setengah mangkuk asparagus hanya mengandung 20 kalori, namun dapat memberikan dosis vitamin K, A, dan B yang cukup tinggi. Asparagin, senyawa kimia golongan alkaloid pada asparagus membantu memecah sel lemaki sehingga mampu mengurangi lemak tubuh secara keseluruhan.

 Paprika
Sayuran berwarna-warni ini merupakan sumber vitamin B6, C, dan asam folat yang baik. Paprika mengandung senyawa fitokimia yang diketahui mampu melindungi tubuh dari penyakit jantung, kanker, stroke, dan katarak. Paprika merah mengandung 250 persen kebutuhan vitamin C harian, 75 persen vitamin A, dan 10 persen serat.

Timun
Makan timun merupakan salah satu cara yang sehat dan baik untuk menambah air dalam pola makan. Ini karena timun merupakan sayuran yang kaya air. Timun juga mampu mencegah makan berlebihan karena membantu memenuhi lambung Anda dengan air.

Sayuran berdaun hijau
Sayuran berdaun hingga yang biasa digunakan untuk salad dipercaya mampu menjaga berat badan tetap ideal. Mengkonsumsi sayuran hijau setiap hari mampu meningkatkan asupan vitamin A,C dan K.