Login or Register Skin - Body - Anti Aging - Hair - Spa
SERVICE
 

 

TESTIMONIALS
 
From : Cindy
Saya seorang mahasiswi, usia 20 tahun Bulu ketiak saya tebal dan ...
» Selanjutnya
 
From : Novita
Saya seorang karyawati,usia 26 tahun. Sejak 3 tahun yang lalu saya ...
» Selanjutnya
 
From : Merry
Saya seorang ibu RT, dulu saya mengalami kegemukan (BB: 65kg) ...
» Selanjutnya
 
 
 
Artikel

Penderita diabetes harus selektif memilih makanan karena itu bisa berdampak besar pada kesehatan mereka. Oleh karena itu, berikut kami sajikan beberapa sayuran dan buah yang boleh dikonsumsi oleh penderita diabetes, seperti dikutip dari Boldsky. Mari kita simak bersama!

1. Selada

Selada mengandung banyak folat, mangan dan besi. Selada dapat membantu dalam membangun sistem kekebalan tubuh dan menjaga kadar darah penderita diabetes. Sayur ini hanya mengandung 0,8 gram gula.

2. Brokoli

Selain mengandung serat, kalsium dan nutrisi lain, brokoli juga mengandung antioksidan yang dapat menjaga kadar gula pada tingkat yang tepat.

3. Kubis

Jika Anda ingin menurunkan berat badan dan tetap fit, maka kubis bisa menjadi pilihan tepat untuk Anda. Sebab, sayuran ini nol gula.

4. Alpukat

Alpukat merupakan salah satu makanan terbaik yang dapat dikonsumsi penderita diabetes. Ini rendah gula dan lemak, serta dapat dimakan dalam bentuk apa pun. Alpukat juga memiliki banyak vitamin seperti E, A, K, dan B6.

5. Pepaya

Pepaya mengandung nutrisi penting yang disebut papains. Senyawa ini dapat membantu untuk menjaga sistem pencernaan Anda.

6. Tomat

Tomat rendah lemak dan hampir bebas gula. Anda bisa langsung memakannya atau mencampurnya ke dalam salad sayur.