Login or Register Skin - Body - Anti Aging - Hair - Spa
SERVICE
 

 

TESTIMONIALS
 
From : Cindy
Saya seorang mahasiswi, usia 20 tahun Bulu ketiak saya tebal dan ...
» Selanjutnya
 
From : Novita
Saya seorang karyawati,usia 26 tahun. Sejak 3 tahun yang lalu saya ...
» Selanjutnya
 
From : Merry
Saya seorang ibu RT, dulu saya mengalami kegemukan (BB: 65kg) ...
» Selanjutnya
 
 
 
Artikel

Mangga, merupakan salah satu buah yang banyak dijumpai di negara tropis, termasuk Indonesia dan memiliki rasa segar dan manis yang legit. Bukan hanya menjadi buah yang manis, mengenyangkan dan baik untuk diet, mangga juga punya banyak manfaat sehat terutama untuk kulit.

Seperti dilansir dari boldsky.com, ada banyak manfaat mangga untuk kulit, lima di antaranya adalah

  • Mengatasi keriput

    Mangga mengandung banyak antioksidan dan kolagen yang bisa membuat kulit kenyal dan halus serta membuat kulit kencang. Secara otomatis mangga juga bisa mencegah penuaan dini karena efek antioksidan yang menjaga kulit dari radikal bebas dan menutrisi kulit dengan kolagen yang membuat kulit nampak awet muda dan kencang.

     
  • Mengatasi belang karena terbakar matahari

    Kulit sering belang karena tidak terlindungi dari sinar matahari? Pakai saja mangga untuk mengembalikan warna asli kulit. Buah ini punya komponen mendinginkan dan memutihkan alami dan menutrisi kulit yang terbakar matahari.

     
  • Menyembuhkan jerawat

    Jerawat membandel, atasi saja dengan masker mangga. Anda juga bisa memanfaatkan kulitnya yang dihaluskan dan dijadikan masker. Buah ini sangat baik membersihkan kulit dan mengangkat minyak berlebih.

     
  • Mengecilkan pori-pori

    Pori-pori besar bisa memicu jerawat, dan memakai masker mangga bisa meminimalisasi kemungkinan itu. Antioksidan dalam mangga membantu meremajakan sel-sel kulit dari kerusakan akibat sinar matahari dan membantu membersihkan pori-pori sehingga tidak membesar dan jadi sarang bakteri.