Login or Register Skin - Body - Anti Aging - Hair - Spa
SERVICE
 

 

TESTIMONIALS
 
From : Cindy
Saya seorang mahasiswi, usia 20 tahun Bulu ketiak saya tebal dan ...
» Selanjutnya
 
From : Novita
Saya seorang karyawati,usia 26 tahun. Sejak 3 tahun yang lalu saya ...
» Selanjutnya
 
From : Merry
Saya seorang ibu RT, dulu saya mengalami kegemukan (BB: 65kg) ...
» Selanjutnya
 
 
 
Artikel

Banyak sekali jenis daun-daun yang ada di sekitar kita yang bermanfaat untuk kesehatan, salah satunya adalah daun kemangi, daun yang biasa disebut daun surawung oleh masyarakat sunda ini memiliki banyak manfaat dalam kehidupan kita, seperti di buat lalapan, penyedap rasa pada masakan, serta dijadikan berbagai macam olahan lainnya.

Daun kemangi mempunyai aroma yang khas dan wangi sehingga bukan tanpa alasan sering dijadikan penetralisir bau amis pada ikan, kemangi banyak tumbuh di daerah tropis dan di wilayah amerika, dan termasuk tanaman tahunan serta berbatang tegap, tanaman ini memiliki pohon yang kecil, kira-kira seukuran tanaman cabe rawit atau tomat.

Disamping rasanya yang nikmat, daun kemangi memiliki banyak manfaat yang terdapat di dalamnya, seperti dikutip dari berbagai sumber, berikut adalah manfaat daun kemangi untuk tubuh yang perlu anda ketahui.

Menjaga Kesehatan Mata
Manfaat daun kemangi yang pertama adalah sebagai obat penjaga kesehatan mata. Daun kemangi mengandung vitamin A yang mampu menjaga kesehatan mata. Cara mengkonsumsinya adalah dalam bentuk minuman atau dapat juga dimakan mentah bersama nasi. Meskipun vitamin A yang terkandung dalam daun kemangi tidak sebanyak vitamin A dalam wortel, namun jumlah tersebut masih cukup untuk menjaga kesehatan mata.

Mengatasi Bau Mulut
Mungkin tidak banyak yang tahu, bahwa daun kemangi juga sangat ampuh mengobati masalah bau mulut. Selain bau mulut, kemangi juga mampu menanggulangi bau badan yang tidak sedap. Oleh karena itu, banyak ramuan tradisional yang melibatkan daun kemangi untuk mengobati masalah bau mulut dan bau badan.

Melawan Menopouse Dini
Dibalik aromanya yang khas, daun kemangi merupakan tanaman herbal yang dapat dijadikan sebagai obat penunda menopouse. Daun kemangi merupakan daun yang mengandung zat triptofan yang mampu menghambat datangnya menopouse. Karena itulah, jika anda ingin agar lebih lambat mengalami menopouse konsumsilah dan kemangi setiap hari. Selain itu, zat triptofan dalam daun kemangi juga mampu menghambat terbentuknya keriput pada kulit dan juga mengangkat sel kulit mati. Dengan begitu, anda akan menjadi lebih cantik dan sehat.

 

Baik Untuk Jantung Dan Membersihkan Darah
Daun kemangi dapat membantu membersihkan darah dengan cara melepaskan racun dari dalam tubuh. Daun kemangi juga dapat membantu mengontrol tekanan darah, kandungan antioksidan eugenol dalam kemangi membantu mengurangi kadar kolesterol dan kadar glukosa darah, sehingga mengurangi risiko penyakit jantung.

Mengobati Keputihan
Di dalam daun kemangi terdapat kandungan antibiotik alami yang mampu membunuh kuman penyebab keputihan. Cara memakainya adalah dengan memakan daun kemangi mentah-mentah bersama nasi. Selain dapat menghindari keputihan, daun kemangi juga mampu menjaga aroma alat reproduksi agar tetap sedap. Dengan begitu, anda akan merasa percaya diri saat berdekatan dengan suami.