Login or Register Skin - Body - Anti Aging - Hair - Spa
SERVICE
 

 

TESTIMONIALS
 
From : Cindy
Saya seorang mahasiswi, usia 20 tahun Bulu ketiak saya tebal dan ...
» Selanjutnya
 
From : Novita
Saya seorang karyawati,usia 26 tahun. Sejak 3 tahun yang lalu saya ...
» Selanjutnya
 
From : Merry
Saya seorang ibu RT, dulu saya mengalami kegemukan (BB: 65kg) ...
» Selanjutnya
 
 
 
Artikel

Ada beberapa manfaat yang terkandung dalam air kelapa untuk kesehatan tubuh. Beberapa manfaat tersebut diantaranya adalah:

1.      Penambah Isotonik

Pada umumnya memang air kelapa ini sering dikonsumsi pada saat tubuh dalam kondisi haus karena aktivitas yang berat atau kepanasan. Ini memang yang paling banyak ditemukan dan manfaat yang pertama-pun adalah demikian yakni membuat tubuh menjadi fresh kembali. Lebih tepatnya, air kelapa ini bisa membantu sebagai penambah isotonik yang hilang sehingga terhindar dari dehidrasi.

 

 

 

 

 

2.      Memperlancar Pencernaan

Selain itu, air kelapa juga dipercaya bisa membantu memperlancar pencernaan. Dengan mengkonsumsi air kelapa, maka tubuh akan menyerap zat yang ada serta membantu bagian lambung dan ginjal agar terhindar dari masalah peradangan. Bahkan beberapa percaya jika air kelapa ini juga bisa menjadi obat yang mujarab untuk yang mengalami peradangan pencernaan. 

3.      Pengontrol Berat Badan

Bagi Sahabat Ummi yang tidak ingin gemuk atau bertambah berat badan, bisa mengontrolnya dengan mengkonsumsi air kelapa. Tentu tidak ada yang ingin mendapatkan tubuhnya menjadi gemuk karena selain mengganggu penampilan, juga bisa mengganggu kesehatan. Nah dengan menggunakan air kelapa, kita bisa mendapatkan bentuk tubuh yang proporsional.

4.      Baik untuk Kesehatan Kulit

Selanjutnya, air kelapa juga dipercaya bisa menghaluskan kulit termasuk menghilangkan dari masalah kulit kering. Asupan air kelapa ini sangat cocok untuk yang memiliki masalah kulit khususnya di bagian wajah. Kita akan terhindar dari kulit berminyak, jerawat dan masalah lainnya.