Login or Register Skin - Body - Anti Aging - Hair - Spa
SERVICE
 

 

TESTIMONIALS
 
From : Cindy
Saya seorang mahasiswi, usia 20 tahun Bulu ketiak saya tebal dan ...
» Selanjutnya
 
From : Novita
Saya seorang karyawati,usia 26 tahun. Sejak 3 tahun yang lalu saya ...
» Selanjutnya
 
From : Merry
Saya seorang ibu RT, dulu saya mengalami kegemukan (BB: 65kg) ...
» Selanjutnya
 
 
 
Artikel

Rambut rontok merupakan salah satu masalah rambut yang sering kali dialami oleh para cewek. Apalagi, jika cewek ini memiliki rambut yang lumayan panjang. Tak hanya rambut rontok yang menjadi masalah, rambut bercabang dan mudah patah juga kerap kali menyerang. Meski telah melakukan berbagai perawatan rambut dan menggunakan shampo terbaik, rambut rontok tidak jarang masih saja menyerang. Bahkan, rambut yang rontok justru semakin banyak dan parah.

Jika kamu mengalami masalah rambut rontok, kamu nggak perlu terlalu khawatir Ladies. Terlalu khawatir, cemas dan stres justru membuat rambut rontok semakin parah. Kalau rambut kamu rontok dan ingin sembuh, usahakan untuk tetap tenang. Dikutip dari laman stylecraze.com, rambut rontok ini juga bisa diatasi dengan memakai masker rambut alami.

Salah satu masker alami tersebut adalah kentang. Nutrisi berupa vitamin dan karbohidrat yang terkandung di dalam kentang dipercaya bisa membuat akar rambut menjadi semakin kuat. Nutrisi yang terkandung di dalam kentang ini juga dipercaya bisa membuat rambut semakin berkilau dan tumbuh semakin lebat.